ERP,SCM,& CRM
ERP
(Enterprise Resource Planning)
ERP (Enterprise Resource Planning) adalah sebuah
konsep untuk merencanakan dan mengelola sumber daya sebuah perusahaan. ERP
terdiri dari 3 elemen yaitu Enterprise (perusahaan), Resource (sumber daya), dan
Planning (perencanaan), yang berarti menekankan aspek perencanaan dan analisis
sumber daya perusahaan seperti, Finansial, Akuntansi, Sumber Daya Manusia
(SDM), Rantai Suplai, dan sebagainya.
ERP merupakan sistem terintegrasi yang mempunyai
tujuan untuk merangkum proses bisnis yang ada sehingga menjadi satu kolaborasi
yang efisien dan efektif. Sistem tersebut didukung dengan teknologi informasi
yang dapat menghasilkan informasi untuk menunjang perusahaan agar menjadi lebih
kompetitif.
Konsep ERP dapat dijalankan dengan baik, jika
didukung oleh seperangkat aplikasi dan infrastruktur komputer baik software
maupun hardware sehingga pengolahan data dan informasi dapat dilakukan dengan
mudah dan terintegrasi.
Kata kunci utama
pada ERP, yaitu adanya aspek perencanaan yang terintegrasi di suatu organisasi
atau perusahaan dengan tujuan agar dapat merencanakan dan mengelola sumber daya
organisasi dan dapat merespon kebutuhan pelanggan dengan baik.
SCM (Supply Chain Management)
SCM (Supply
Chain Management) adalah konsep atau mekanisme untuk meningkatkan produktivitas
total perusahaan dalam rantai suplai melalui optimalisasi waktu, lokasi dan
aliran kuantitas bahan.
Supply chain Management dapat didefinisikan sebagai
sekumpulan aktifitas (dalam bentuk entitas/fasilitas) yang terlibat dalam
proses transformasi dan distribusi barang mulai dari bahan baku paling awal
dari alam sampai produk jadi pada konsumen akhir. Menyimak dari definisi ini,
maka suatu supply chain terdiri dari perusahaan yang mengangkat bahan baku dari
bumi/alam, perusahaan yang mentransformasikan bahan baku menjadi bahan setengah
jadi atau komponen, supplier bahan-bahan pendukung produk, perusahaan
perakitan, distributor, dan retailer yang menjual barang tersebut ke konsumen
akhir. Dengan definisi ini tidak jarang supply chain juga banyak diasosiasikan
dengan suatu jaringan value adding activities.
Keunggulan kompetitif dari SCM adalah bagaimana ia
mampu me-manage aliran barang atau produk dalam suatu rantai supply. Dengan
kata lain, model SCM mengaplikasikan bagaimana suatu jaringan kegiatan produksi
dan distribusi dari suatu perusahaan dapat bekerja bersama-sama untuk memenuhi
tuntutan konsumen.
CRM
(Customer Relationship Management)
CRM adalah sebuah pendekatan baru dalam mengelola
hubungan korporasi dengan pelanggan pada level bisnis sehingga dapat
memaksimumkan komunikasi dan pemasaran melalui pengelolaan berbagai kontak yang
berbeda. Pendekatan ini memungkinkan untuk mempertahankan pelanggan dan
memberikan nilai tambah secara terus-menerus kepada pelanggan.
CRM (Customer Relationship Management)
mengombinasikan kebijakan, proses, dan strategi yang diterapkan perusahaan
menjadi satu kesatuan yang digunakan untuk melakukan interaksi dengan pelanggan
dan juga untuk menelusuri informasi pelanggan. Saat ini, implementasi CRM
hampir selalu menggunakan teknologi informasi untuk menarik pelanggan baru yang
menguntungkan, hingga mereka memiliki keterikatan pada perusahaan.
SUMBER
DATA :
https://ukirama.com/blogs/apa-itu-sistem-erp
https://www.google.com/amp/s/vadimkherzakov.wordpress.com/2013/01/15/pengertian-scm/amp/
https://www.google.com/amp/s/www.jurnal.id/id/blog/2017/pengertian-dan-kegunaan-crm-dalam-bisnis.amp%3flocale=id
Komentar
Posting Komentar